Saturday, March 9, 2013

Informasi Pertumbuhan Janin per Minggu

Perkembangan Janin di dalam Rahim
Adanya buah hati di dalam keluarga khususnya pasangan suami-istri yang baru menikah tentu suatu kebahagiaan yang selalu ditunggu-tunggu. Dan untuk itu, kelahiran perlu direncanakan dan dipersiapkan, bahkan saat usia janin anda masih 1 minggu di dalam rahim. Janin di dalam rahim, memang mengalami fase perkembangan, dan tentu cukup penting mengetahui masing-masing fase Pertumbuhan Janin per Minggu tersebut. Hal tersebut, tentu saja agar Janin anda sehat dan tidak terjadi kecacatan, sampai waktu lahir datang. Adapun Pertumbuhan Janin dari Minggu Pertama sampai Kelahiran adalah sebagai berikut:

Minggu ke 1:Pada minggu ini, menjadi menstruasi yang terakhir sebelum kehamilan. Perdarahan terjadi dan hormone-hormon ditubuh mempersiapkan sel telur untuk dilepaskan.

Minggu ke 2 : Uterus (dinding rahim) menebal dan mempersiapkan untuk tahap ovulasi.

Minggu ke 3: Merupakan masa ovulasi (pelepasan telur). Kehamilan terjadi pada saat ini. Pembuahan terjadi pada saat sperma dari pasangan anda bertemu dengan sel telur anda di tuba falopi. Pembuahan memerlukan waktu 4 hari, setelah telur dibuahi maka dinamakan zygote.

Minggu ke 4:Saat buat si zygote kecil untuk menemukan tempat didalam rahim anda. Dengan berakhirnya minggu ini, anda tidak mendapat menstruasi, dan menjadi tanda pertama kemungkinan kehamilan. Pada beberapa wanita mendapatkan sedikit perdarahan dan disalahartikan sebagai menstruasi, sebenarnya perdarahan yang sedikit itu karena implatasi dari zygote ke dinding rahim anda.

Minggu ke 5: Ukuran Janin anda sekarang sekitar sebuah biji aple dan pada minggu ini disebut sebagai embrio. Janin anda sudah mempunyai detak jantung sendiri, plasenta dan tali pusat sudah berkerja sepenuhnya pada minggu ini. Vesikel-vesikel otak primer mulai terbentuk, sistim saraf mulai berkembang.

Minggu ke 6: Embrio terlihat seperti berudu. Pada minggu ini dapat mengenali kepala, ekor, tangan dan anggota badan masih seperti tunas. Pada minggu ini pembentukan awal dari hati, pancreas, paru-paru,kelenjar tiroid dan jantung.

Minggu ke 7: Jantung sudah terbentuk lengkap. Saraf dan otot bekerja bersamaan unutk pertama kalinya. Janin mempunyai reflek dan bergerak spontan(anda belum dapat merasakannya). Akhir minggu ke ini otak akan terbentuk lengkap.

Minggu ke 8: Embrio sekarang berukuran panjang sekitar 25-30 mm. Lengan dan kaki sudah terbagi menjadi komponen paha, kaki,tangan, lengan, bahu. Organ reproduksinya mulai terbentuk begitu juga dengan kartilago dan tulang. Telinga luar sudah terbentuk sempurna, mata membentuk pigmen. Didalam otak, jaringan saraf berhubungan dengan lobi penciuman di otak.
Jantung sudah memompa dengan kuat dan irama teratur.

Minggu ke 9:Pergerakan pertama fetus dapat dideteksi dengan USG. Pada minggu ini perut dan rongga dada sudah terpisah dan otot mata dan bibir atas terbentuk.

Minggu ke 10: Tulang sudah menggantikan kartilago. Diafragma memisahkan jantung dan paru-paru dari perut. Otot leher terbentuk. Otak berkembang cepat dalam bulan terakhir ini sehingga proporsi kepala lebih besar daripada tubuh.

Minggu ke 11: Organ kelamin janin luar sudah terbentuk, juga folikel-folikel rambut dan gigi. Janin sudah dapat menelan cairan amnion dan mengeluarkan kembali(kencing).

Minggu ke 12: Ukuran fetus anda sekarang sekitar 8 cm. Semua organ vital Janin sudah terbentuk. Dengan signal dari otak, otot akan merespon dan Janin sudah dapat menendang.

Minggu ke 13: ukuran fetus sudah 7.5 cm dengan berat 30 Gram. Tulang dan gigi Janin anda mulai berkembang. Pada tahap ini, fetus sering menggerakkan bibirnya sebagai persediaan untuk merangsang otot bibirnya supaya setelah dia lahir, daya hisap mulut dapat berfungsi dengan baik.

Minggu ke 14: Pada trimester kedua, organ-organ Janin dalam rahim sudah mulai matang dan biasanya mempunyai ukuran 9 cm dengan berat sebanyak 60 grm. Dagu, dahi dan hidung semakin terbentuk. Janin anda akan berusaha untuk mengerak-gerakkan kepala dan ada juga mengerutkan kening. Janin anda kini berukuran 9 sm dengan berat sebanyak 60 Gram.

Minggu ke 15: Tulang rangka Janin mulai berkembang, dengan kaki dan tangan mulai memanjang. Rambut pada kepala juga semakin menebal. Begitu juga dengan kening dan bulu matanya. Semua makin jelas kelihatan. Janin pada fase ini sudah mulai bisa mendengar. Dan yang paling jelas didengarnya adalah suara dari detak jantung dan bunyi perut anda. Dan saat ini Janin sudah mempunyai panjang 12 cm dengan berat 100 grm.

Minggu ke 16: Fase ini ditandai dengan Janin semakin sering bergerak. Tubuh mereka juga mulai diselimuti rambut halus. Rambut halus tersebut berfungsi untuk mengekalkan keseimbangan suhu badan, dan mempunyai ukuran 16 cm dan berat 135 grm.

Minggu ke 17: Anggota badan Janin dalam rahim semakin terbentuk dengan sempurna. Pada fase ini, Janin sudah mempunyai cap jari, Dan berukuran 18 cm dengan berat sekitar 185 grm.

Minggu ke 18: Kulit Janin masih berkedut kerena belum mempunyai lemak di bawah kulit. Dia juga sangat aktif bergerak, dan mulai peka terhadap suara dari luar. Oleh karena itu, janganlah kaget, ketika tiba-tiba Janin anda menendang setelah terdengar bunyi kuat. Pada minggu ke 18, Janin anda berukuran kira-kira 21 cm dengan beratnya 235 grm.

Minggu ke 19: Sama seperti anda, janin dalam kandungan juga akan tumbuh semakin membesar. Gigi susu mulai terbentuk dalam gusi. Dan dalam fase ini, tunas untuk pembentukan gigi kekal juga muncul. Janin anda sudah mempunyai panjang 23 sm dengan beratnya 285 grm. 

Minggu ke 20: Perkembangan alat vital pada Janin sudah hampir selesai. Jantung Janin anda sudah bekerja semakin baik. Dan apabila Janin anda berjenis kelamin perempuan rahim Janin sudah mulai berkembang dan sudah menghasilkan 6 juta sel telur pada indung telurnya (ovarium) tapi jumlah ini akan menurun pada saat Janin dilahirkan menjadi sekitar 1 juta sel telur. pada minggu ini Janin anda kini berukuran 25.5 cm dengan berat 340 grm.

Minggu ke 21: Janin anda akan sangat aktif, dan Hampir setiap saat anda akan dapat rasa pergerakannya. Jadi, tidak heran apabila tidur anda akan sering terganggu. Apabila hal ini terjadi kepada anda, usap perlahan perut sambil berkata-kata kepada anak. Dengan cara ini, dipercaya dapat menenangkan Janin. Pada minggu ini, Janin sudah berukuran 18 cm dengan berat 390 grm.

Minggu ke 22: Janin dalam kandungan anda terus membesar akibatnya ruang untuk mereka bergerak semakin kurang. Janin anda kini mungkin berhubungan dengan anda melalui tendangan ataupun gerakan yang dilakukannya. Sistem pernafasan Janin masih dalam proses penyempurnaan dan paru-paru belum lagi berfungsi untuk menyalurkan oksigen ke salur darah. Janin anda kini berukuran 29 cm dengan berat 410 grm.

Minggu ke 23: Apabila dia lelaki, skrotumnya sudah terbentuk sempurna dan jika dia perempuan, dalam ovarium sudah ada beberapa juta telur. Jumlah telur ini akan berkurang ke sekitar dua juta ketika dilahirkan dan jumlahnya semakin berkurang apabila usia anak semakin meningkat. Pada fase ini, Janin mempunyai panjang 31 cm dengan berat sebanyak 440 Gram.

Minggu ke 24: Detak jantung Janin sudah bisa didengar walaupun hanya menggunakan stetoskop biasa. Janin anda juga sudah bisa mendengar kata-kata anda dengan jelas. Dan berat Janin, 500 grm dengan panjangnya 33 cm.

Minggu ke 25: Sel-sel otak pada Janin terus berkembang dan menjadi semakin kompleks. Tulang Janin semakin keras. Dan pada minggu ini, Janin akan semakin aktif belajar bernafas, keluarkan kembali cairan amniotik yang membungkus mereka. Janin dalam kandungan anda sekarang berukuran 34 cm dengan berat sekitar 600 grm.

Minggu ke 26: Walaupun Janin anda kelihatan kurus, namun pada fase ini, Janin sudah mulai membentuk lemak-lemak di bawah kulit. Lemak-lemak ini kemudiannya akan membantu menjaga suhu badan setelah dilahirkan. Janin pada usia 26 minggu ini mempunyai panjang 35 cm dengan berat 700 grm.

Minggu ke 27: saat ini mungkin Janin sudah bisa membuka matanya. Janin juga mulai belajar menghisap ibu jari atau pun genggaman tangan. Janin anda kini berukuran 36 cm dengan berat lebih kurang 800 grm.

Minggu ke 28: Pada usia ini, Janin sudah cukup sifatnya dan boleh lahir pada bila-bila masa. Jika Janin lahir pada usia ini, dia dikategorikan sebagai Janin prematur. Jantungnya berdegup sebanyak 150 degupan permenit. Berat badannya sudah mencapai 900 Gram.

Minggu ke 29: pada fase ini, Janin semakin membesar dan memenuhi ke seluruh ruang dalam perut. Kepala mulai seimbang dengan badan. Kening dan bulu mata tumbuh sepenuhnya. Bulu pada badan juga terus tumbuh. Berat Janin saat itu mencapai 1 kg dengan panjang 38 cm.

Minggu ke 30: Janin kini sudah pandai menyesuaikan keadaan. Dan Berat badan mencapai  1.1 kg dan panjangnya lebih kurang 39 sm.

Minggu ke 31: Bentuk fisik Tubuh Janin, sudah lengkap, Begitu juga pada otaknya. Namun memang Otak masih dalam proses perkembangan agar lebih maksimal. Janin mulai merasa sakit apabila dalam posisi yang tidak tepat, dan berusaha untuk membenarkannya. Berat badan Janin di dalam kandungan sudah mencapai 1.4 kg dengan tinggi 40 cm.

Minggu ke 32: Janin semakin aktif bergerak. Dia akan memutar badan, menendang dan membuat lebih banyak lagi aksi dibanding usia sebelumnya. Namun, kedudukan kepala Janin tetap berada di permukaan serviks. Berat badannya mencapai 1.6 kg, dengan panjang 40.5 cm.

Minggu ke 33: Jari Janin mulai terbentuk dengan sempurna. Begitu juga dengan paru-paru. Ketika ini, Janin mulai berlatih bernafas. Panjang  janin 41.5 cm dengan berat 1.8 kg.

Minggu ke 34: Berat Janin dalam kandungan badannya semakin bertambah. Matanya mula sensitif terhadap cahaya. Kening dan bulu mata sudah cukup sempurna dan mata janin sudah pandai berkedip. Dan apabila janin adalah lelaki, testis mulai terbentuk dengan sempurna. Dan Berat Janin mencapai  2 kg, dengan ukuran 43 cm.

Minggu ke 35: Janin masih lagi membesar dan memenuhi ruang dalam perut. Pada fase ini, Janin tidak banyak bergerak kerena ruang yang sempit. Berat badan meningkat, dan 2.3 kg dan panjangnya 44.5 cm.

Minggu ke 36: Kontraksi awal biasanya akan terjadi pada minggu-minggu ini. Namun hal tersebut bukan berarti anda akan melahirkan, dan merupakan tanda Janin semakin matang. Janin juga mulai pandai bernafas dengan betul, menghisap jari dan belajar menelan. Berat Janin di dalam kandungan mencapai 2.5 kg dan panjang 46 cm.

Minggu ke 37: Pada minggu ini, Bulu pada badan Janin mulai berkurang, dan mulai mengeluarkan hormon Cortisone yang membantu mematangkan organ pernafasan. Berat mencapai 2.7 kg dan panjang 47 cm.

Minggu ke 38: Lemak pada Janin mulai banyak dalam badan Janin. Kulit Janin menjadi sedikit merah jambu. Rambut mulai memanjang sampai ukuran 5 cm. Begitu juga dengan kukunya. Pada usia ini, Janin anda mempunyai berat sekitar 2.9 kg dengan panjang 48 cm.

Minggu ke 39: Pada usia ini Janin sudah benar-benar siap untuk dilahirkan, dengan Berat 3.1 kg dan panjang 49 cm.

Pada minggu ke 40, seharusnya Buah Hati sudah berada di dalam dekapan anda. Doktor tidak akan menangguhkan lagi kelahirannya. Apabila tidak memungkinkan untuk kelahiran normal, maka operasi caesarean harus dilakukan. Dan dengan mengetahui Pertumbuhan Janin per Minggu, diharapkan anda sebagai calon orang tua, dapat menyiapkan dengan maksimal. Dengan kelahiran bayi yang tanpa ada kekuarangan apapun, apalagi dengan kelahiran normal, kebahagiaan rumah tangga anda tentu akan semakin bertambah.

Kesimpulan:
  • Mengetahui fase Pertumbuhan Janin dari Minggu Pertama sampai Kelahiran sangat menarik dan berguna untuk persiapan kelahiran,
  • Sifat, Ukuran dan berat badan pada setiap minggu akan berubah dan merupakan petunjuk kesehatan janin,
  • Apabila usia janin berusia lebih dari 40 Minggu, namun tanda kelahiran belum juga muncul, operasi Caesarean akan dilakukan.
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post

320x50

banner image
 

Agen Foredi Jakarta